Mau Tambah Penghasilan? Yuk, Coba 6 Ide Bisnis Sampingan Buat Mahasiswa!



KLIKONLINE.NET - Sebagai seorang mahasiswa, belajar untuk jadi lebih mandiri adalah hal yang perlu kamu patuhi, salah satunya soal keuangan. Jangan selalu mengandalkan uang saku dari orang tua. Tentu kamu juga gak mau merepotkan orang tua karena minta uang terus-menerus kan? Cobalah memberanikan diri untuk kerja sampingan serta jadi lebih mandiri dalam finansial. Bukan cuma mendapatkan uang tambahan, kerja sampingan juga membuat kamu jadi banyak belajar seperti mengatur waktu yang baik, disiplin, menambah pengalaman dan masih banyak lagi sisi positif yang bisa kamu dapat. Nah, bagi para mahasiswa yang berencana cari kerja sampingan. Enam ide bisnis berikut mungkin bisa kamu jadikan pilihan yang tepat.

1. Jualan Makanan Ringan


Sumber: pinterest.com

Salah satu pekerjaan sampingan yang mudah dan minim resiko buat mahasiswa adalah usaha rumahan seperti jual makanan ringan. Kamu bisa memulai dengan menjual makanan ringan kekinian yang mudah dibuat seperti makaroni pedas, keripik singkong, lidi-lidian, seblak, risol mayo, donat, dan masih banyak lagi yang bisa kamu coba. Kamu bisa memulai menawarkan makanan ringan ke teman-teman kampus dan tetangga di rumah.

2. Online Shop


Sumber: pinterest.com

Bisnis online kalau dirancang dengan baik akan mendapatkan keuntungan yang menggiurkan. Kalau kamu memilih kerja sampingan dengan bisnis online, maka kamu bisa mengandalkan media sosial semacam Instagram, Twitter dan Facebook untuk menjual barang-barang yang ingin kamu jual. Cobalah jual barang kekinian yang menarik dan unik, seperti jual case smartphone dengan desain lucu.

3. Part Time di Toko atau Restoran


Sumber: pinterest.com

Kerja sampingan selanjutnya yang bisa kamu coba adalah part time di restoran atau toko. Bisa di cafe, restoran, toko swalayan, fotocopy dan lain sebagainya. Pekerjaan satu ini lebih cocok buat mahasiswa akhir semester. Sebab biasanya pekerjaan ini membutuhkan waktu yang sangat panjang.

4. Driver Ojek Online


Sumber: digination.id

Jika kamu punya kendaraan sepeda motor serta sudah mempunyai SIM, mencoba kerja sampingan menjadi driver ojek online bisa kamu pilih nih. Pekerjaan sampingan ini juga mempunyai banyak peminat mahasiswa yang ingin menambah penghasilan sebab waktunya sangat fleksibel. Sehingga bisa mengatur waktu kerjanya sendiri dan gak mengganggu waktu kuliah deh.

5. Terima Jasa Editing Foto dan Video


Sumber: pinterest.com

Kalau kamu punya kebolehan dalam mengedit video dan foto, tak ada salahnya lho buat menjadikan kelebihan kamu itu untuk dijadikan bisnis sampingan. Saat ini banyak perusahaan yang membutuhkan jasa editing untuk brosur, desain logo, dan masih banyak lagi. Bahkan tak jarang para Youtuber atau Vlogger memerlukan jasa editing video untuk mengedit video konten yang mereka bikin agar jadi makin menarik. Kamu cukup menyiapkan laptop atau komputer dan software untuk editing.

Untuk kegiatan mengedit biasanya membutuhkan waktu yang cukup lama. Nah, bagi kamu yang menggunakan komputer sebagai alat editing, memiliki UPS penting banget untuk kamu punya. Karena UPS mampu menyimpan cadangan listrik saat listrik utama mati. Jadi, saat listrik mati, komputer kamu pun tetap bisa menyala dan kamu punya kesempatan buat nge-save dokumen atau foto yang telah kamu edit. UPS ICA dan UPS APC mungkin bisa kamu jadikan pilihan terbaik. Untuk harganya tentu bervariasi, tinggal sesuaikan saja dengan budget yang kamu punya.

6. Freelance Writer


Sumber: pinterest.com

Ide bisnis terakhir yang bisa kamu pilih untuk kerja sampingan adalah freelance writer. Pekerjaan satu ini cukup fleksibel, kamu bisa mengerjakan pekerjaan ini dimana saja dan kapan saja, bahkan sambil rebahan sekalipun. Ada banyak situs online yang menawarkan jasa tulis artikel. Untuk pekerjaan ini, kamu cukup memerlukan smartphone, laptop atau komputer, jaringan internet serta kreativitas dalam membuat konsep artikel dan merangkai kata yang menarik.


Ide bisnis mana yang mau kamu coba nih? Jangan lupa optimalkan juga bisnis kamu dengan Digital marketing.

KlikOnline.net - Teman Dunia Online

Iklan atas artikel

iklan tengah artikel 1

iklan tengah artikel 2

iklan bawah artikel